Pesan Cinta Iwan Fals untuk “Jokowi Haters”

image

Serambimata.com – Siapa yang tak kenal musisi yang satu ini? Iwan Fals, penyanyi dan pencipta lagi yang menjadi legenda di Indonesia. Lirik lagunya yang tajam dan kritis membuat musisi yang satu ini makin dikenal dan dicintai tidak hanya oleh penggemar musik tapi hampir seluruh rakyat Indonesia.

Di usianya yang makin senja musisi beraliran musik balada, pop rock dan country ini masih tetap eksis menjadi salah satu musisi pelopor penggerak perubahan. Karenanya ia tetap konsisten mengawal pemerintahan hingga di era kepemimpinan presiden Joko Widodo (Jokowi).

Dalam pandangan Iwan Fals, pemerintahan Presiden Jokowi dan wakilnya Jusuf Kalla (JK) yang telah melewati usia satu tahun lebih. Di dalam menjalankan roda pemerintahan  mereka tak jarang diterpa oleh isu yang tidak sedap bahkan mengarah pada fitnah.

Menurut Iwan Fals, mereka para pembenci (haters) Jokowi seperti terusik dan terganggu dengan kejujuran dari pemerintahan di Era Jokowi saat ini. Ruang gerak mereka seperti terbatasi dan takut terjebak dalam kekuatan hukum yang mulai meningkat tajam.

“Saya yakin sama elite politik kita itu yang suka fitnah,” kata Iwan Fals saat ditemui dikawasan SCBD, Jakarta Pusat, Rabu, 25 November 2015.

Pencipta lagu Galang Rambu Anarki tersebut menjelaskan kalau ada banyak sekali oknum yang menghalalkan segala cara supaya bisa menggiring opini negatif terhadap masyarakat. Tujuan utamanya ya supaya Presiden Jokowi dicap jelek oleh publik.

“Biar terkesan pemimpin kita kok dunia banget. Kesannya seperti itu,” ujar pria berusia 53 tahun itu.

Iwan berharap kepada pemerintahan yang saat ini berkuasa jangan sampai tergoda dengan tawaran-tawaran pejabat serakah.

Menurutnya, keberhasilan dari seorang pemimpin dapat dilihat dari seberapa besar perannya untuk bisa mensejahterakan rakyat.

“Kalau pun begitu, ya jangan dipilihlah duniawi. Kepuasan pemimpin bukan seberapa banyak dia punya uang, tapi seberapa banyak rakyatnya sejahtera,” ujarnya.

Iwan mengharapkan untuk masyarakat tidak terpengaruh dengan fitnah-fitnah yang ditujukan terhadap Presiden Jokowi. Masyrakat harus bisa memilah mana berita yang benar dan mana yang fitnah.

“Para Haters Jokowi biasanya mempunyai kepentingan atau merasa kepentingannya terusik oleh Presiden Jokowi” Pungkas Iwan.

Anda sependapat dengan Iwan Fals? Atau sebaliknya…?

Sumber Hatree.co

About serambimata

Terus menulis

Posted on 3 Desember 2015, in Politik and tagged , , , . Bookmark the permalink. 2 Komentar.

Tinggalkan komentar