Sedih! Gara-gara Manor Racing, Rio Hariyanto Gagal Sentuh Garis Finish?

image

Serambimata.com – Nasib sial dialami Rio Haryanto. Pembalap manor racing asal Indonesia itu tidak bisa melanjutkan balapan F1 Grand Prix Australia di Sirkuit Albert Park. Penyebabnya karena mobil Rio, MRT05 mengalami kerusakan pada transmisi sehingga dia tak bisa melanjutkan balapan.

Meskipun debutnya tidak berjalan mulus, Rio mengaku tetap optimistis untuk terus berjuang bersama Manor. Salah satu alasannya karea dia melihat hal positif dari balapan perdananya di F1, kendati harus terhenti di lap ke-17.

Rasa menyesal justru dirasakan oleh Manor, karena menurutnya Rio sudah menjalankan tugasnya dengan bagus. “Rio menjalani debutnya dengan bagus. Namun kami harus meminta maaf kepada dia,” ucap Manor Racing dalam Twitter resminya.

Ketidak beruntungan Rio berawal ketika terjadi kecelakaan fatal yang dialami Fernando Alonso dan Esteban Gutierrez, sehingga balapan harus dihentikan pada lap ke 17. Ketika para pembalap kembali masuk ke arena, tidak tampak pembalap Indonesia, Rio Haryanto.

Pembalap yang pernah mencicipi berlaga di ajang GP2 dan GP3 tersebut ternyata mengalami masalah dengan mobilnya. Hal itu membuat dirinya tidak bisa melanjutkan balapan, padahal dia sudah berada di posisi 18.

Meskpun Rio Haryanto tetap optimis, tapi dia mengaku sedih tidak dapat melanjutkan debut perdananya di ajang Fomula One (F1) 2016 karena terkendala teknis.

Sebelum memutuskan mengakhiri laga, Rio berada di posisi ke-18 pada lap 19.

About serambimata

Terus menulis

Posted on 20 Maret 2016, in Sport and tagged , , , , , . Bookmark the permalink. 3 Komentar.

Tinggalkan komentar